SOSIALISASI GERAKAN MEMASYARAKATKAN MAKAN IKAN GEMARIKAN DINAS KELAUTAN DAN PERIKANAN KOTA BIMA TAHUN ANGGARAN 2021

Potensi perikanan akan mampu memberi peran signifikan untuk mendukung kedaulatan pangan dan ketahanan protein. Karenanya di dalam upaya mensukseskan program ketahanan pangan nasional, sektor Kelautan dan Perikanan memegang peranan penting antara lain karena ikan dapat memenuhi kriteria ketahanan pangan dan nutrisi, kedaulatan dan kemandirian sesuai amanat Undang-Undang Pangan.

Tujuan kegiatan ini adalah Membangun kesadaran gizi individu dan kolektif masyarakat agar gemar mengkonsumsi ikan, meningkatkan demand/ permintaan atas produk Perikanan sehingga diharapkan berimplikasi pada peningkatan konsumsi ikan nasional dan meningkatkan asupan gizi yang berasal dari ikan.

Target yang ingin dicapai dalam pelaksanaan kegiatan ini adalah peningkatan daya konsumsi masyarakat agar gemar mengkonsumsi ikan sehingga diharapkan berimplikasi pada peningkatan konsumsi ikan nasional. Jumlah anak yang akan mendapatkan Makanan berbahan baku ikan sebanyak 675 Orang. Sasaran dari kegiatan ini adalah anak - anak Pendidikan Usia Dini, Sekolah Dasar dan sekolah menengah sebagai percontohan kegemaran konsumsi ikan dan produk perikanan, terutama daerah yang tinggi angka Stunting.

Waktu pelaksanaan Kegiatan Sosialisasi Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (Gemarikan) melalui  Pemberian Makanan Berbahan Baku Ikan pada Minggu II  Bulan November 2021. Penetapan Lokasi berdasarkan data Kelurahan yang menjadi fokus penurunan stanting terintegrasi Kota Bima dari Dinas Kesehatan Kota Bima dan Data Nama sekolah dan jumlah siswa dari Dinas Pendidikan dan Olah Raga Kota Bima.

Sosialisasi Gerakan memasyarakatkan makan ikan (GEMARIKAN) dipusatkan di Kelurahan  Lelamase pada hari Senin, 8 November 2021 di sekolah satu Atap Lelamase  dengan peserta murid dari SDN 31 sebanyak 122 sswa , SMP 12 sebanyak 79 siswa , TKN 26 sebanyak 67 siswa dan SDN 64 sebanyak 34 siswa. Masing-masing siswa menerima makanan berbahan baku ikan seperti Abon Tuna, Bakso Tuna, Kerupuk Ikan, ampalang bandeng dan Olahan Rumput Laut (stik dan keciput). Orang tua siswa sebanyak 100 orang ikut menghadiri untuk menerima sosialisasi Gemarikan. Masing-masing sekolah mendapatkan jatah paket makanan 100 kotak. Satu kotak  makanan tambahan berisi siomay, pentolan bakso ikan, nugget dan donat kentang dengan topping abon ikan.

Kegiatan ini dibuka oleh Ketua TP PKK Kota bima  sekaligus sebagai Ketua FORIKAN Kota bima yang mengkampanyekan gerakan makan ikan (Gemarikan) di Kota Bima. Antusias para siswa, Wali murid  dan guru sangat luar biasa. Para guru, orang tua siswa dan siswa yang menjadi sasaran dalam kegiatan ini, sudah sangat mengerti akan pentingnya mengkonsumsi ikan dalam kehidupan sehari-hari.

Harapan besar melalui kegiatan ini dapat mewujudkan upaya pemerintah daerah untuk mengatasi stunting dengan memberikan edukasi kepada anak-anak agar membiasakan makan ikan setiap hari.