BIMBINGAN TEKNIS PENGOLAHAN HASIL KELAUTAN DAN PERIKANAN DALAM RANGKA PERCEPATAN PENURUNAN STUNTING

    Stunting adalah masalah gizi kronis akibat kurangnya asupan gizi dalam jangka panjang sehingga mengakibatkan terganggunya pertumbuhan pada anak. Dampak stunting pada anak akan terlihat pada jangka pendek dan jangka panjang, selain itu juga berdampak pada Perkembangan kongnitif dikarenakan terganggunya perkembangan otak sehingga dapat menurunkan kecerdasan anak.

        Pengolahan dan pengawetan merupakan cara untuk mempertahankan daya awet ikan dan kandungan nilai gizinya. Selain meningkatkan daya simpannya, pengolahan ikan juga bertujuan untuk meningkatkan nilai ekonomis ikan. Salah satu usaha untuk meningkatkan nilai ekonomis ikan adalah dengan cara diversifikasi pengolahan hasil perikanan untuk menciptakan produk-produk perikanan yang dapat menarik minat masyarakat dalam mengkonsumsinya.

        Adapun tujuan dari kegiatan ini adalah untuk Meningkatkan pengetahuan mengenai cara penurunan stunting dalam hubungan pengolahan makanan bergizi yang baik untuk pencegahan stunting.

Pelatihan di lakukan selama 1 (satu) hari, yaitu Kamis tanggal 16 Maret 2023 yang bertempat di Aula Dinas kelautan dan Perikanan Kota Bima.

       Peserta kegiatan ini berjumlah 30 orang yang terdiri 25 orang Kelompok Pengolah/ibu-ibu/remaja putri atau pelaku usaha baru dan 5 orang penyuluh  perikanan. Dalam kegiatan Bimbingan/Pelatihan Pengolahan Hasil Kelautan Dan Perikanan sebanyak 5 (lima) orang Materi dan Narasumber yaitu kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kota Bima, Sekretaris Dinas Kelautan dan Perikanan Kota Bima, Kepala Bidang PDSPKP Dinas Kelautan dan Perikanan Kota Bima, dan Kepala Bidang Perikanan Tangkap Dinas Kelautan dan Perikanan Kota Bima.

         Adapun hasil dari kegiatan ini adalah bagaiamana cara mengelolah makanan dari ikan yang baik dan bergizi untuk pencegahan stunting di wilayah Kota Bima.