KEGIATAN PENGUJIAN MUTU DAN PEMBINAAN KEAMANAN PRODUK KELAUTAN DAN PERIKANAN TAHAP II

Peningkatan mutu dan keamanan produk kelautan dan perikanan, harus dilaksanakan di semua sektor perikanan mulai sektor hulu sampai ke hilir yakni sejak dari kapal penangkap, pembongkaran, tempat pengolahan dan pemasaran hasil perikanan. Kegiatan Pengujian Mutu dan Pembinaan Keamanan Produk Kelautan dan Perikanan, melalui Uji Formalin pada beberapa jenis sampel ikan, agar masyarakat Kota Bima mendapat kepastian terkait keamanan ikan yang mereka konsumsi, sehingga target capaian peningkatan angka konsumsi ikan di Kota Bima dapat terealisasi dengan baik.

Tujuan kegiatan Pengujian Mutu dan Pembinaan Keamanan Produk Kelautan dan Perikanan antara lain: memberikan jaminan mutu terhadap produk kelautan dan perikanan, memberikan rasa aman kepada masyarakat terhadap produk kelautan dan perikanan dan meningkatkan nilai konsumsi masyarakat terhadap produk kelautan dan perikanan.Target yang ingin dicapai dalam pelaksanaan kegiatan ini adalah terkontrolnya mutu produk baku dan olahan ikan, yang memenuhi standart  yaitu produk yang bersih, sehat dan aman maupun produk yang terkontaminasi.

Kegiatan Pengujian Mutu dan Pembinaan Keamanan Produk Kelautan dan Perikanan ini dilaksanakan pada hari Rabu, tanggal 28 April 2021, di Kantor Pasar Raya Amahami Kota Bima. Metode kegiatan dengan sampel ikan yang akan di tes mutunya,  dibeli dari beberapa kelompok pengolah hasil perikanan, penjual ikan dan cold storage yang ada di Kota Bima.

Kegiatan Pengujian Mutu dan Pembinaan Keamanan Produk Kelautan dan Perikanan dilaksanakan dengan menggunakan tes kit formalin dan tes kit boraks pada ikan hasil tangkapan nelayan yang didistribusikan ke Pasar Raya Amahami dan yang disimpan di cold storage serta hasil olahan kelompok pengolah dan pemasar (POKLHASAR) di Kota Bima. Ikan segar yang dijadikan sampel diprioritaskan pada ikan yang sedang  melimpah di pasaran.

Kegiatan Pengujian Mutu dan Pembinaan Keamanan Produk Kelautan dan Perikanan dilakukan oleh Dinas Kelautan dan Perikanan Kota Bima dengan melibatkan SKIPM Bima, Loka POM Bima dan UPT Pasar Amahami Kota Bima. Dari hasil pengujian mutu yang dilakukan tidak ditemukan adanya formalin dan boraks pada sampel-sampel tersebut. Semoga kegiatan ini dapat memberikan rasa aman kepada masyarakat dan meningkatkan nilai konsumsi masyarakat terhadap produk kelautan dan perikanan.